.quickedit{ display:none; }
Selamat Datang di kgderis.blogspot.com

Pages

Selasa, 17 November 2009

FILM KIAMAT 2012

Cerita & ramalan tentang dunia KIAMAT yang kemudian diproyeksikan oleh Sutradara Hollywood dalam FILM KIAMAT 2012, sebenarnya bertolak dari tradisi penanggalan Suku MAYA di daerah Amerika Tengah. Dalam kalender Suku Maya dijelaskan bahwa rentang waktu dunia akan berakhir pada tanggal 21 Desember 2012. Disebutkan bahwa pada hari terakhir itu akan terjadi chaos yang luar biasa. Pasalnya, segala isi alam semesta termasuk bumi akan bergerak dan keluar dari orbitnya sehingga akan bertabrakan satu sama lain.

Tapi pihak Lembaga Penerbangan dan Antariksa Nasional (LAPAN) dan Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) tidak menemukan tanda-tanda chaos seperti yang ada pada prediksi tersebut. Para ahli mengatakan : sering dikaitkan 2012 dengan kehancuran bumi karena ada penumpukan oleh benda-benda langit atau fenomena antariksa lain, namun secara astronomis tidak ada. Tidak ada bukti-bukti secara nyata akan ada bencana. Kaitannya dengan seringnya terjadi gempa, Indonesia memang daerah gempa.

Menurut Thomas, di tahun 2012 memang akan terjadi fenomena alam berupa BADAI MATAHARI. Namun, ini merupakan fenomena alam biasa yang biasa terjadi setiap 11 tahun dan tidak akan menimbulkan kerusakan luar biasa apalagi sampai mendatangkan KIAMAT. Teori astronomi ini sejalan dengan agama yang mengatakan bahwa selama matahari masih bersinal dan belum terbit dari Barat, maka KIAMAT tidak akan terjadi. Allah SWT, telah menerangkan bahwa, KIAMAT terjadi tatkala matahari telah digulung.

Ramalan KIAMAT semakin mengerucut ke dalam keyakinan terhadap banyaknya bencana alam yang terjadi belakangan ini. Ustad Subhi al Bukhari mengatakan bahwa tercatat 57 tanda-tanda KIAMAT dan 22 diantaranya sudah tampak. Antara lain dalam rentetan bencana yang melanda negeri ini.

Almenak/kalender Suku Maya yang dihubungkan dengan dunia KIAMAT mungkin tentu lahir dari refleksi atas fenomena-fenomena yang terjadi dalam kejadian-kejadian alam semesta. Namun Suku Maya bukanlah suku tunggal yang punya kacamata tunggal dalam melihat fenomena alam, sejak ratusan tahun silam, lewat tradisi FENG SUI, bangsa Cina juga sudah punya tradisi membaca fenomena alam termasuk meramalkan bencana dahsyat yang akan menimpa bumi. Tapi terkait prediksi KIAMAT yang digambarkan dalam FILM 2012, fakar Feng Sui Suhu Yo mengatakan tidak menemukan satu tandapun yang bisa menguatkan hal tersebut.

Menurut Suhu Yo, tahun 2012 yang bershio Naga, justru merupakan tahun keemasan. Pada tahun tersebut, justru bumi menjadi subur, naik dan meningkat. Ki Joko Bodo sendiri mengatakan bahwa KIAMAT 2012 adalah pendapat setaniah.

Sisi positif dari FILM KIAMAT 2012 adalah mari kita tingkatkan keimanan dan ketaqwaan kita kepada Allah SWT. Waktu KIAMAT hanya Allah SWT yang tahu.

Related Post:

Badai Matahari 2012
Kiamat 2012
Benarkah Kiamat 2012?
Penyebab Kimat
2012 Rencana Jahat Zionis
Desember Kiamat
Bagaimana Kata NASA?

0 komentar:

Posting Komentar